True Stalker (2024)
| 50 Min. | ID, Indonesia | Drama, Series IndonesiaNonton Film Series True Stalker (2024) | KITA NONTON
Nonton True Stalker – Platform streaming Vidio kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis original series terbaru berjudul “True Stalker”. Mengusung genre drama romantis dengan sentuhan misteri, series ini menjadi salah satu karya yang paling dinantikan di tahun 2024. Bukan sekadar kisah cinta remaja, True Stalker menawarkan plot twist yang dijamin memikat perhatian penonton hingga akhir.Cerita True Stalker berpusat pada sosok Adiba (diperankan oleh Haico Van der Veken), seorang gadis SMA yang merasa hidupnya berubah setelah bertemu dengan Agam (Jefri Nichol). Kehadiran Agam menjadi secercah harapan di tengah situasi sulit, hingga akhirnya tumbuh rasa cinta yang begitu mendalam. Namun, perjalanan cinta Adiba tidaklah semulus yang ia bayangkan.
Dengan total delapan episode, True Stalker tidak hanya menyuguhkan romansa, tetapi juga konflik emosional yang dikemas dengan elemen suspense. Penonton akan diajak untuk ikut merasakan ketegangan di setiap adegan, termasuk kejutan-kejutan tak terduga yang terus hadir sepanjang cerita di Vidio.Adiba pertama kali jatuh cinta kepada Agam setelah pemuda tersebut menolongnya dari situasi rumit yang melibatkan ayahnya. Di mata Adiba, Agam adalah sosok yang bertolak belakang dengan ayahnya yang tidak bertanggung jawab. Kekaguman ini berkembang menjadi obsesi, membuat Adiba selalu ingin berada di dekat Agam, bahkan hingga memilih kampus yang sama.
Namun, perjalanan cinta Adiba berubah ketika ia mengetahui bahwa Agam telah memiliki kekasih bernama Helena (Gabriella Eka Putri). Obsesi Adiba mendorongnya untuk menyelidiki masa lalu Helena, yang ternyata penuh dengan rahasia dan red flags. Akankah obsesi ini menjadi boomerang bagi Adiba sendiri?True Stalker menawarkan ketegangan yang semakin intens di setiap episodenya. Tak hanya bercerita tentang cinta, series ini menghadirkan ancaman misterius yang menghantui Adiba.Pesan-pesan misterius mulai diterima Adiba, yang tak hanya membahayakan dirinya tetapi juga orang-orang terdekatnya.
Jangan lupa untuk selalu cek Film terbaru kami di KITA NONTON
Actors: Angie Marcheria, Bintang Agara, Brandon Salim, Gabriella Ekaputri, Haico Van Der Veken, Indra Birowo, Jefri Nichol, Kiara McKenna, Mikha Hernan, Shindy Huang